TRICK CLEAN UP WINDOW 10
Antonhehe.blogspot.com
Trick 1
Pertama-tama, pergi ke menu Search dan masukan kata kunci
"Disk Cleanup". Kemudian klik opsi "Disk Cleanup" yang
muncul dari hasil pencarian.
Pada halaman selanjutnya, pastikan pilih menu "Windows
C" dan klik "Ok". Sistem akan secara otomatis menghitung
data-data yang tersimpan di komputer Anda.
Gulir ke bawah hingga muncul opsi "Temporary files".
Kemudian, pilih kolom centang pada opsi "Temporary files". Anda juga
dapat memilih jenis file lain yang ingin dibersihkan.
Jika sudah, pilih "Ok" dan lanjutkan dengan klik
"Delete files" untuk mulai membersihkan file cache dari komputer
Trick 02
Pertama, kkses menu "File Explorer" di menu bar
yang terletak di posisi bawah layar. Kemudian klik tab "View" di
bagian atas layar dan pilih tab "Options". Pada opsi
"General", gulir ke bawah ke tab "Privacy" dan klik
"Clear".
Trick 03
Salah
satu aplikasi yang menampung banyak cache adalah browser seperti Google
Chrome, Mozilla, hingga Edge.
Untuk
membersihkan cache di browser Google Chrome, klik
menu ikon tiga titik yang terletak di sisi kanan atas layar. Pada halaman
selanjutnya, gulir ke bawah hingga muncul opsi "History". Terakhir,
klik "Clear browsing data" dan pilih "Clear data".
Sementara
untuk pengguna browser Mozilla
Firefox, pilih ikon tiga garis vertikal dan pilih "Options". Setelah
itu gulir ke bawah dan cari opsi "Privacy and Security". Untuk
menghapus file chace,
klik "Clear history" dan klik "Clear now".
Sedangkan
pengguna browser Microsoft
Edge, bisa memilih ikon tiga titik dan pilih opsi "Settings". Pada
tab "Clear browsing data", pilih "Choose what to clear" dan
klik "Clear".